Monday 27 April 2015

Australia Pertimbangkan Tarik Dubes dari Indonesia

 


POJOKSATU.id, CANBERRA – Merasa upaya deplomatik mereka tak diindahkan oleh Pemerintah Republik Indonesia atas kasus eksekusi terpidana mati duo Bali Nine, Australia akan menarik duta besarnya dari Indonesia.

Sementara ini, Perdana Menteri Tony Abbott dan Menteri Luar Negeri Julie Bishop sedang mempertimbangkan keputusan tersebut.

Seperti dikabarkan Sydney Morning Herald, Senin (27/4), sikap tersebut diambil sebagai simbol kemarahan pemerintah Australia karena eksekusi Duo Bali Nine tak kunjung dihentikan. Bishop sebelumnya telah menyatakan kekecewaannya terkait eksekusi dua warga negaranya.

Diskusi penarikan kembali Paul Grigso, dubesnya di Indonesia, masih dibahas dengan petinggi pemerintah Australia. Untuk diketahui, sebelumnya Australia juga menarik Dubesnya di Singapura dan Malaysia saat warganya dieksekusi.

Seperti biasanya, jika benar duta besar Australia ditarik, Pemerintah Australia diyakini akan mengumumkan dengan bahasa diplomatik, yakni memulangkan dubes dengan alasan untuk konsultasi selama beberapa bulan. Hal ini sudah dipraktekkan Australia selama beberapa kali jika mengalami perbedaan pendapat dengan negara lain. (ril)

No comments:

Post a Comment