Monday 27 April 2015

Indonesia Sumbang US$ 1 Juta untuk Nepal


Warga Berinisiatif melakukan upaya evakuasi korban gempa Nepal

POJOKSATU.id, JAKARTA – Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan Indonesia siap membantu korban gempa Nepal 7,9 Skala Richter yang mengguncang Nepal.
“Indonesia dalam rangka membantu Nepal itu akan mengirimkan US$ 1 juta dan akan mengirim tim SAR,” kata JK di Hotel Shangrila, Jakarta, Senin (27/4).

Ajakan untuk membantu korban Nepal juga disampaikan UN Under-Secretary General and Associate Administrator of UNDP‎, Gina Casar. Hal itu disampaikannya pada acara Tropical Landascapes Summit: a Global Investment Opportunity, di Hotel Shangrila, Jakarta, Senin (27/4).

“Saya ingin menyampaikan rasa duka cita atas gempa yang terjadi di Nepal,” kata Casar. “Saya meminta dukungan untuk Nepal. Apalagi kita baru saja memperingati bencana (tsunami) Samudera Hindia,” katanya.

Seperti diberitakan, ‎Nepal diguncang gempa hebat 7,9 Skala Richter pada Sabtu (25/4). Pusat gempa terletak sekitar 50 km sebelah barat laut dari Kathmandu, pada kedalaman 9,3 kilometer. (ril)

No comments:

Post a Comment